Kota Pintar Ini Tebar Puluhan CCTV Awasi Kemacetan dan Kejahatan Jalanan
jpnn.com - NONGSA - Polda Kepri terus mengembangkan Regional Traffic Management Center (RTMC) yang tersebar di seluruh kota Batam. CCTV diberbagai tempat terus diupayakan, teritegrasi ke RTMC Polda Kepri.
Ke depannya, 120 CCTV yang tersebar saat ini bakal terintegrasi RTMC Polda Kepri. Dengan adanya CCTV ini, arus lalu lintas di segala lini dapat terpantau dan lancar. Tujuannya lainnya untuk pengawasan tindak kejahatan jalanan.
"Saat ini ada 36 CCTV yang ada di Batam, terintegrasi ke RTMC yang kami miliki, kedepan ini akan lebih banyak lagi seiring Batam menjadi kota pintar," kata Direktur Direktorat Lalu Lintas Polda Kepri, Kombes Pol Tantan Sulistyana saat dihubungi, Selasa (18/5).
Tantan merinci CCTV yang dimiliki Polda Kepri ada di gerbang Mako Brimob sebanyak dua unit, simpang bandara satu unit, simpang Mesjid Raya satu unit, simpang Pemko satu unit, simpang BNI Sungai Panas satu unit, simpang Baloi satu unit, simpang Kepri Mall satu unit, simpang Jam satu unit, dan simpang Panbil satu unit.
Sementara itu CCTV bantuan dari pihak swasta empat unit di sekitaran planet, satu unit di bundaran Hotel Pasifik, satu unit di simpang Irinko dan satu unit di U-turn SPBU Raden fatah sebanyak satu unit.
Saat ini CCTV milik Dishub yang terintegrasi ada sebanyak 17 unit yang terletak di Simpang KDA, Simpang Kabil, Simpang Kara, Simpang Franky, Simpang Ikan Daun, simpang Mesjid Raya, simpang Bank Indonesia, simpang Rose Dale, Simpang Jam, Simpang Colecta, Simpang Harmoni, Simpang Virgo, Simpang Lippo dan Simpang Seraya. (cr3/ray/jpnn)
NONGSA - Polda Kepri terus mengembangkan Regional Traffic Management Center (RTMC) yang tersebar di seluruh kota Batam. CCTV diberbagai tempat terus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius