Kota Semarang Mulai Masuk Radar Pariwisata
jpnn.com - SEMARANG – Banyak orang bertanya-tanya, apa top of mind destinasi wisata Kota Semarang? Jawaban nomor satu selalu saja kuliner, lumpia atau leonpia, wingko babat, mie jowo, tahu gimbal, soto bangkong, dan sebangsanya.
Itu tidak salah. Tetapi bagi wisatawan mancanegara, butuh sesuatu yang monumental dan berkesan di mata dan hati.
Beruntung, belakangan ibu kota Jawa Tengah ini dikunjungi banyak tokoh penting dunia yang berdampak pada promosi pariwisatanya. Pertama, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong beserta istrinya, Ho Ching dan sejumlah menterinya. Mereka disambut oleh Presiden Joko Widodo yang juga didampingi para menteri kabinet kerja.
Lalu ada Perdana Menteri Belanda Mark Rutte bersama Menteri Infrastruktur dan Lingkungan Kerajaan Belanda Melanie Schultz van Haegen yang juga hadir di Semarang. Pamor Semarang langsung terdongkrak oleh kehadiran tokoh-tokoh tersebut.
“Semarang ada Lawang Sewu, sudah bisa digelar pemotretan peragawati, konser kecil juga sudah bisa. Kota lama juga sudah mulai diperbaiki berbagai fasilitas umunya, bisa menjadi destinasi wisata, bisa juga untuk pameran. Semarang memiliki tempat budaya seperti Sam Poo Kong. Selalu ada kegiatan perayaan datangnya Laksamana Cheng Ho dan selalu jadi rujukan pariwisata,” kata Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.
Gubernur yang menyukai lagu-lagu rock itu memang terbilang serius dan berkomitmen menyulap Semarang menjadi destinasi berkualitas. Kawasan yang dulunya dikenal dengan hal yang seram-seram dan kumuh, sekarang suasananya beda.
Seperti pengakuan istri Perdana Menteri Singapura, Ho Ching di sela-sela Leaders’ Retreat di Semarang, Senin (14/11) silam. Ibu Negara Singapura itu dibuat terkagum-kagum dengan keindahan kaca patri di Lawang Sewu yang berselera Eropa dengan warna-warninya jika ditimpa cahaya matahari pagi.
Pada 22 November 2016, giliran Perdana Menteri Belanda Mark Rutted an Menteri Infrastruktur dan Lingkungan Kerajaan Belanda Melanie Schultz van Haegen yang dibuat terpana dengan keindahan Kota Tua dan Gereja Blendhuk Semarang. Dalam kunjungannya ke kawasan yang dikenal dengan nama Little Netherland itu, Rutte dan van Haegen beberapa kali mengungkapkan kekagumannya terhadap keutuhan beberapa bangunan kuno di Kota Lama.
SEMARANG – Banyak orang bertanya-tanya, apa top of mind destinasi wisata Kota Semarang? Jawaban nomor satu selalu saja kuliner, lumpia
- Kabar Gembira dari Pak Andika untuk Honorer Peserta Tes PPPK 2024, Alhamdulillah
- Aktivitas Gunung Ili Lewotolok Masih Tinggi
- 1.918 Honorer di Pemkot Jambi Lulus Seleksi PPPK 2024 Tahap I
- Mendes Yandri Optimistis Produk Unggulan Lokal Mampu Go Internasional
- Gugur saat Selamatkan Wisatawan, Bripka Anditia Dianugerahi Kenaikan Pangkat
- Begini jadinya Kalau 2 Gajah di Wonogiri Sedang Berahi