Kotak Gabus Disangka Bom
Bikin Heboh Lantaran Terjatuh di Halaman Rumah Warga
Minggu, 03 April 2011 – 01:31 WIB
Berselang beberapa menit, Kapolres Binjai, AKBP Dra Rina Sari Ginting, beserta personilnya, turun ke lokasi tempat penemuan kotak gabus mencurgakan tersebut. Setibanya di lokasi, Kapolres langsung memerintahkan anggotanya untuk memasang police line guna mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan.
Rina yang awalnya ingin menyuruh anggotanya untuk melihat kotak itu, langsung menarik perintah. "Sudahlah, tim Brimob sudah mau tiba, biar mereka saja nanti yang melihatnya," ujar Rina.
Tak lama kemudian, tim Detasmen A Brimob Binjai, serta sejumlah tim Gegana Brimobdasu tiba di lokasi. Akhirnya kotak tersebut berhasil dimasukan ke karung beras, dan selajutnya dibawa ke mobil Gegana yang sudah disiagakan.
Setelah diselidiki, kotak gabus yang ditemukan tersebut diduga alat untuk sensor udara. Sebab, kotak seperti ini sudah pernah ditemukan di Kota Medan . "Ternyata warga Binjai juga sudah penah mendapat kotak yang serupa. Setelah diperlihatkan kepada kita, kotak yang ditemukannya alat-alat elektronik yang digunakan untuksensor udara. Meskipun begitu, setiap warga harus tetap waspada jika menemukan barang yang menecurigakan, dan segera laporkan ke petugas," ujar Rina.(dan)
BINJAI - Ratusan warga Jalan KL Yos Sudarso, Lingkungan II, Kelurahan Jati Utomo, Kecamatan Binjai Utara, Sumatera Utara, Sabtu (2/4) kemarin mendadak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Setelah 10 Jam Buruh Bertahan, UMSK & UMSP Jateng 2025 Ditetapkan
- Guru Les di Palembang Ditangkap Gegara Pelecehan Seksual terhadap Murid
- Harimau Sumatra Memangsa Ternak Milik Warga di Pesisir Barat Lampung
- Selamat, Pemprov Jateng Raih 3 Penghargaan Pengelolaan Keuangan Daerah
- Gereja Katolik Santo Fransiskus Asisi Singkawang Ditetapkan Sebagai Cagar Budaya
- Ada Potensi Bencana Akhir Tahun, Basarnas Menyimulasikan Gedung-Gedung di Jakarta Runtuh