Kotawaringin Barat Segera Miliki Kampung Warna-warni

Pemkab Kobar seolah tak mau kalah dengan beberapa daerah di Indonesia yang memiliki kampung warna-warni.
Di antaranya, Kampung Tridi di Malang, Kali Code (Jogjakarta), dan Kampung Pelangi (Semarang).
“Dengan demikian, saat dijadikan wisata, tidak ada kesan kumuh dan lokasinya bisa menyedot kunjungan wisatawan,” kata Nurhidayah.
Dia menambahkan, pihaknya juga berusaha keras membuat wisatawan betah saat melancong ke Kobar.
Salah satu caranya dengan menjaga kebersihan. Karena itu, Pemkab Kobar menggalakkan program Jumat Bersih.
Dengan program itu, semua elemen masyarakat bahu-membahu membersihkan lingkungan setiap Jumat.
“Jadi, agar orang nyaman berwisata, kebersihan lingkungan harus diperhatikan. Dengan begitu, bisa memberikan kesan kepada wisatawan yang berkunjung," kata bupati wanita pertama di Kalimantan Tengah itu. (sam/gus/ala/dar)
Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah, sudah memutuskan menjadikan pariwisata sebagai program prioritas.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Kemenpar Kerja Sama dengan Diageo Indonesia Kembangkan SDM Pariwisata
- DPR Bahas RUU Kepariwisataan, Apa Misinya?
- Xerana Resort Siap Dibangun di Pantai Pengantap, Investasi Capai Rp3 Triliun
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang