Kovacic Akui Inter Milan Tak Layak Masuk Tiga Besar

jpnn.com - MILAN - Mateo Kovacic meminta semua para pemain Inter Milan bekerja keras untuk kembali ke jalur kemenangan. Gelandang asal Kroasia itu menilai, Inter sudah kehilangan tajinya di Serie A musim ini.
Itu terbukti dari hasil yang dibukukan Inter sejak ditukangi Roberto Mancini. Bersama pelatih yang akrab disapa Mancio itu, Inter hanya bisa mengemas satu angka dari tiga pertandingan.
“Liga Italia sangat sulit. Kami tahu, setiap pertandingan memang sulit. Saat ini kami tidak layak ada di posisi ketiga,” terang Kovacic sebagaimana dilansir laman Football Italia, Selasa (9/12).
Inter saat ini duduk di posisi ke-12 klasemen sementara Serie A. Namun, Kovacic meminta semua pihak tak membebankan hasil buruk itu di pundak Mancini. Menurut Kovacic, Mancini harus diberi waktu untuk unjuk gigi.
“Saya tak berpikir pelatih bisa mengubah semuanya hanya dalam waktu dua pekan. Kami bukanlah tim besar. Kami harus menyadarinya bahwa kami sedang berada dalam masalah,” tegas Kovacic. (jos/jpnn)
MILAN - Mateo Kovacic meminta semua para pemain Inter Milan bekerja keras untuk kembali ke jalur kemenangan. Gelandang asal Kroasia itu menilai,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- Bhayangkara FC Langsung Mencanangkan Target Tinggi di Liga 1 Musim Depan
- MotoGP 2025: Marquez Mentereng dengan Ducati, Bagnaia Merasa Tertekan?
- 5 Laga Terakhir Liga 1, Pelatih Persib Bojan Hodak Menaruh Harapan kepada Sosok Ini