Kowarteg Ganjar Cegah Penyebaran DBD dengan Mengajarkan Warga Membuat Alat Fogging
jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Komunitas Warteg (Kowarteg) Indonesia terus membantu masyarakat melalui beragam kegiatan positif.
Kali ini, Kowarteg menggelar edukasi pembuatan alat fogging demam berdarah dengue (DBD) bagi warga di Kelurahan Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat.
Sekertaris Umum Kowarteg Indonesia Lina Rofiana mengatakan pihaknya melakukan tiga langkah preventif bagi masyarakat Kelurahan Kemanggisan guna mencegah kasus DBD.
Pertama, kata Lina, melalui edukasi perakitan alat fogging sederhana, lalu penyerahan bantuan alat fogging, dan penyemprotan rumah warga serta selokan.
“Tujuannya untuk mengajarkan masyarakat cara membuat alat fogging sederhana dari bahan-bahan sederhana yang mudah didapat di masyarakat, dan mengajarkan masyarakat untuk melaksanakan fogging sederhana di masyarakat setempat,” kata Lina.
Pembuatan alat fogging terdiri dari barang-barang sederahana. Untuk bahan dasarnya terdiri dari tembaga ac, spray gun, pemantik api, gas, klem, selang air, kawat dan obat untuk fogging.
Menurut Lina, kegiatan ini diharapkan bisa memberikan dampak positif berupa pada pemutusan mata rantai jentik-jentik nyamuk aedes aegypti di lingkungan warga setempat.
“Untuk mencegah DBD pastinya, dan mereka bisa membuat alat fogging sendiri,” ungkap Lina.
Sukarelawan Kowarteg Indonesia mengajarkan warga cara membuat alat fogging untuk mencegah penyebaran DBD.
- 1.243 Orang Positif Demah Berdarah di Sumenep
- Upaya Kolektif Mampu Cegah Kasus Dengue di Indonesia
- 36 Orang di Sumsel Meninggal Akibat DBD, Waspada!
- Takeda Global Apresiasi Kepemimpinan Indonesia dalam Pencegahan-Penanggulangan DBD
- Cegah DBD Berulang Melalui Gerakan 3M Plus dan Vaksinasi
- Cegah DBD, Ribuan Keluarga Ikut Gerakan Indonesia Berantas Nyamuk