KPAI Puji Dua Kepala Daerah Ini Terkait Persiapan Pembelajaran Tahap Muka

KPAI Puji Dua Kepala Daerah Ini Terkait Persiapan Pembelajaran Tahap Muka
Ilustrasi - Siswa dan guru beraktivitas di dalam ruang kelas saat pemberlakuan pembelajaran tatap muka (PTM) di SDI Kota Blitar, Jawa Timur, Senin (22/3/2021). (Antara Jatim/Irfan Anshori/zk)

Dalam rapat koordinasi PTM itu, Anies menyatakan persetujuan PTM di DKI akan mempertimbangkan kesiapan sekolah sebagai faktor utama. Seperti infrastruktur dan protokol kesehatan/SOP adaptasi kebiasaan baru (AKB) di lingkungan pendidikan. Selain faktor pendukung bahwa seluruh guru sudah divaksin.

Menurut Retno, Pemprov DKI Jakarta sangat hati-hati dan mempertimbangkan uji coba dahulu secara terbatas pada sekolah-sekolah yang dinilai siap.

"Mereka juga menyiapkan portal pengaduan dan rencana evaluasi per dua minggu untuk keperluan rencana tindak lanjut. Tentu saja hal ini patut diapresiasi,” ungkap Retno.

Pemprov Jawa Tengah juga melakukan persiapan jelang PTM melalui koordinasi daerah yang sistematis. Dinas Pendidikan Jateng juga menyurati KPAI untuk memberikan masukan dan pertimbangan.

"Hal ini sangat kami apresiasi kepedulian Pemprov Jateng dalam melindungi anak-anak saat PTM di masa pandemi Covid-19," ujarnya.

Menurut Retno, surat itu akan ditindaklanjuti dengan pengawasan langsung ke Jawa Tengah, tepatnya di Kabupaten Wonosobo pada 30 Maret – 1 April 2021. Sebelumnya, pada 2020 KPAI juga sudah turun ke Tegal, Magelang, Semarang dan Solo.

"Seluruh hasil pengawasan akan dijadikan dasar bagi KPAI untuk memberikan masukan untuk Pemprov Jawa Tengah dalam menggelar PTM di masa pandemi," pungkas Retno. (esy/jpnn)

KPAI memuji gubernur DKI Jakarta serta Jawa tengah yang sangat care menyiapkan pembelajaran tatap muka Jul mendatang


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News