KPCPEN Ungkap Daerah-Daerah dengan Pertumbuhan Covid-19 Tinggi
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) Airlangga Hartarto mengungkapkan data pertumbuhan Covid-19 berdasarkan provinsi.
Airlangga menjelaskan parameter di tingkat provinsi, di mana 56,4 persen kasus aktif berada di Pulau Jawa dan 21,3 persen berada di Sumatera.
Adapun wilayah yang berkontribusi terhadap 65 persen kasus aktif nasional adalah Jawa Barat, DKI Jakarta, Papua, Jawa Tengah, dan Riau.
"Dari kasus aktif di Jawa Barat mencapai 31,4 persen sehingga ini menjadi perhatian," ujarnya dalam keterangan pers bersama Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono dan Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Senin (24/5), selepas mengikuti rapat terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo.
Terkait kasus aktif di tingkat provinsi, menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian itu, terdapat sepuluh provinsi yang mengalami peningkatan.
Daerahnya yaitu Aceh, Sumatera Utara, Kepulauan Riau, DKI Jakarta, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Selatan, Gorontalo, Maluku, dan Maluku Utara.
Di antara sepuluh provinsi tersebut, Gorontalo, Maluku, dan Maluku Utara merupakan provinsi yang belum menjalankan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro.
"Oleh karena itu, untuk PPKM Mikro tahap selanjutnya, 1-14 Juni mendatang, maka Gorontalo, Maluku, dan Maluku Utara diikutsertakan ditambah Sulawesi Barat," imbuhnya.
Kasus aktif Covid-19 di Jawa Barat mencapai 31,4 persen, sehingga ini harus menjadi perhatian.
- 3 Orang Tewas dalam Bencana Longsor di Tarakan
- Bencana Longsor di Temanggung Tewaskan Satu Warga
- Banjir di Bangli Menewaskan Seorang Bocah Tewas
- 2 Korban Banjir dan Longsor di Sukabumi Belum Juga Ditemukan
- Usut Kasus Pengadaan APD Covid-19, KPK Periksa Song Sung Wook dan Agus Subarkah
- Banjir dan Longsor Sukabumi: 10 Warga Meninggal Dunia, Eros dan Oji Masih Dicari