KPK Absen Sidang Praperadilan, Pengacara Hasto: Semoga Ini Bukan Akal-akalan

jpnn.com, JAKARTA - Pengacara Hasto Kristiyanto, Maqdir Ismail berharap tim hukum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak sedang mengakal-akali aturan ketika lembaga antirasuah memutuskan tak hadir dalam sidang Praperadilan di PN Jaksel, Senin (3/3).
"Tentu kami harapkan bahwa ini bukan akal-akalan, agar supaya KPK bisa menyelesaikan berkas perkara kemudian mereka melimpahkan berkas perkara itu," kata Maqdir di PN Jaksel, Senin.
Menurut dia, gugatan praperadilan otomatis menjadi gugur ketika berkas perkara Hasto dilimpahkan ke Pengadilan Tipikor.
Maqdir merasa dugaan politisasi dalam kasus Hasto makin kencang ketika KPK segera memasukkan berkas ke Pengadilan Tipikor.
"Ini bisa dimaknai bahwa dengan legislasi dan politisasi terhadap kasus ini makin hari makin terang benderang," kata pria berkacamata itu.
Maqdir berharap KPK mau legawa dengan tidak buru-buru memasukkan berkas ke Pengadilan Tipikor dengan lebih dahulu menghadapi gugatan praperadilan.
"Kami harapkan bahwa KPK mau berbesar hati untuk menyelesaikan terlebih dahulu pemeriksaan perkara prapradilan," ujar Maqdir.
Diketahui, PN Jaksel pada Senin ini melaksanakan sidang praperadilan yang dimohonkan Hasto dengan teradu KPK.
Pengacara Hasto Kristiyanto, Maqdir Ismail berharap tim hukum KPK tak sedang mengakal-akali aturan menyikapi sidang praperadilan.
- KPK Tetapkan 5 Tersangka Korupsi Kredit LPEI, Kerugian Rp11,7 Triliun
- Usut Kasus Pajak, KPK Panggil Bos PT Wildan Saskia Valasindo dan Bahari Buana
- KPK Panggil Ferry S Indrianto terkait Kasus Korupsi Barang dan Jasa Perkeretaapian
- Pemberantasan Korupsi di Era Prabowo Bukti Narasi Menjadi Nyata
- KPK Didesak Usut Dugaan Suap Pemilihan Pimpinan DPD dan Periksa 95 Senator
- Retret Kepala Daerah Dilaporkan ke KPK, Soroti Dugaan Konflik Kepentingan PT Lembah Tidar