KPK akan Telusuri Harta Angie
Jumat, 16 September 2011 – 19:56 WIB

KPK akan Telusuri Harta Angie
JAKARTA- Jumlah harta kekayaan Wasekjen Partai Demokrat, Angelina Sondakh, tak luput dari perhatian Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Jumat (16/9), Wakil Ketua KPK Bidang Pencegahan Muhammad Jasin pada wartawan mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan tim dari LHKPN untuk menelusuri harta kekayaan mantan Puteri Indonesia itu. Terkait pemeriksaan Angie, Jasin tak memberi komentar banyak soal materi pemeriksaan. Tapi, dia memastikan hasil dari pemeriksaan Angie tersebut akan dikembangkan dan ditindaklanjuti, termasuk soal keterlibatan politisi dari PDIP, I Wayan Koster.
"Tentunya tim penyidik KPK akan bekerjasama secara erat dengan tim pemeriksa LHKPN untuk mengetahuinya. Itulah gunanya satu atap antara pencegahan dan penindakan," ujarnya.
Baca Juga:
Ditanyakan apakah ada kecurigaan pada lonjakan harta Angie, Jasin mengatakan pihaknya menghormati azas praduga tidak bersalah. "Tentunya kita telusuri dulu. Tidak serta merta menuduh," tegasnya.
Baca Juga:
JAKARTA- Jumlah harta kekayaan Wasekjen Partai Demokrat, Angelina Sondakh, tak luput dari perhatian Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Jumat (16/9),
BERITA TERKAIT
- DPN Peradi Hadirkan 2 Advokat Luar Negeri di Seminar Internasional
- Evenciio Apartment Milik PPRO Kelola Sampah Secara Mandiri
- Nippon Paint Percantik Jam Gadang Kebanggaan Masyarakat Bukittinggi
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Dokter Ayu Widyaningrum Raih Penghargaan Pemimpin Inklusif 2025 dalam Eksekutif Award
- GIM Dukung Kolaborasi Lintas Sektor untuk Program Peduli Thalassaemia