KPK Amankan 6 Orang dari OTT di Kalsel, Siapa Saja Mereka?

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan enam orang diamankan dari operasi tangkap tangan (OTT) di Kalimantan Selatan (Kalsel) pada Minggu (7/10). Rinciannya ialah dua orang merupakan swasta, sedangkan empat lainnya sebagai penyelenggara negara.
Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika menyatakan sampai saat ini penyidik sudah membawa dua orang di antara enam pihak itu ke kantor lembaga antikorupsi di Jakarta.
"Satu orang beprofesi sebagai swasta dan satunya adalah penyelenggara negara. Empat orang lainnya masih dalam perjalanan menuju Gedung Merah Putih KPK dan tentunya akan dilakukan proses pemeriksaan atau permintaan keterangan terlebih dahulu kepada yang bersangkutan," kata Tessa di Gedung KPK, Jakarta Selatan, Senin (7/10).
Tessa memperkirakan empat orang lainnya bisa didatangkan ke Kantor KPK Jakarta pada Selasa besok.
Tessa mengaku belum bisa memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai identitas para pihak yang diamankan.
"Untuk sementara, informasi yang bisa kami sampaikan sebagaimana yang sudah saya sampaikan tadi," jelas dia.
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan mengamankan Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor dalam operasi tangkap tangan (OTT) pada Minggu (6/10).
"Patut diduga (salah satunya yang diamankan gubernur Kalsel)," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata saat dikonfirmasi, Senin (7/10).
Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika menyatakan sampai saat ini penyidik sudah membawa dua orang ke kantor lembaga antikorupsi di Jakarta.
- Analisis Kasus Tom Lembong dan Hasto, Eks Wakapolri Sebut KUHAP Sudah Mati
- Laporan Skandal Suap Pemilihan Pimpinan DPD, KPK akan Klarifikasi 95 Senator
- KPK Tahan Hasto, Ronny PDIP Singgung Izin Hakim Praperadilan
- Megawati tak Menunjuk Plt Sekjen Setelah Hasto Ditahan, Komando dari Ketum PDIP
- KPK Tahan Hasto, Eks Penyidik: Ini Membuktikan Semangat Antikorupsi
- Ditahan KPK, Hasto Minta Lembaga Antikorupsi juga Periksa Keluarga Jokowi