KPK Batal Periksa Sekjen DPR
Sibuk Persiapkan Paripurna DPR
Kamis, 30 Juli 2009 – 17:52 WIB
Dihubungi secara terpisah, Nining mengakui adanya rencana pemeriksaan oleh KPK itu. Namun karena sibuk mempersiapkan Sidang Paripurna DPR yang bakal dihadiri Presiden SBY pada 3 Agustus mendatang, Nining belum bisa memenuhi panggilan KPK. "Saya lagi sibuk ini untuk persiapan rapat paripurna. Saya sudah menghubungi KPK," ujarnya.
Baca Juga:
Lebih lanjut Nining juga mengaku bahwa pemeriksaa atas dirinya terkait dengan dugaan suap pada pemilihan Deputi Senior Gubernur BI pada 2004. "Saya tahu, diperiksa atas kasusnya Miranda," sambungnya.
Rencananya, DPR memang memajukan pelaksanaan sidang paripurna DPR dengan agenda pidato Presiden untuk menyampaikan nota RAPBN 2010 pada 3 Agustus mendatang. Sementara pidato kenegaraan Presiden di DPR akan disampaikan pada 14 Agustus. Tahun-tahun sebelumnya, Presiden menyampaikan pidato pengantar nota APBN sekaligus pidato kenegaraan di DPR pada 16 Agustus. (ara/jpnn)
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) batal memeriksa Sekjen DPR RI, Nining Indra Saleh, terkait dugaan suap dalam pemilihan Miranda
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga
- 5 Berita Terpopuler: Kenaikan Gaji Guru Honorer Bikin Penasaran, PNS dan PPPK Makin Makmur, Kontroversi Muncul
- Pererat Hubungan Antar-Negara, Perpustakaan Soekarno Garden Bakal Dibangun di Uzbekistan
- Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
- Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang