KPK Belum Mengembalikan Buku Catatan PDIP, Konon Pilkada Jadi Alasannya
Menurut Hasto, sampai saat ini tak ada jaminan pihak tertentu tidak menyalahgunakan buku catatan PDI Perjuangan yang disita penyidik KPK.
"Dalam hukum acara pidana ketika itu disita, seharusnya ada saksi, siapa yang menjamin bahwa buku itu tidak disalahgunakan," lanjut pria kelahiran Yogyakarta itu.
Menurut Hasto, proses hukum seharusnya dilakukan berkeadilan dengan mengedepankan perundang-undangan.
Namun, kata orang dekat Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri itu, para pakar hukum sudah menganggap Rossa melanggar ketentuan ketika menyita ponsel dan buku catatan partai serta memeriksa paksa Kusnadi.
"Apakah ini dibenarkan oleh aparat hukum yang seharusnya menegakkan mekanisme hukum dengan baik," katanya. (ast/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengungkapkan alasan KPK tak berniat mengembalikan ponsel dan buku catatan partai yang sebelumnya disita.
Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Aristo Setiawan
- Versi Legislator PDIP, PPN 12 Persen Masih Bisa Diubah Pemerintahan Prabowo
- Jawab Tudingan, Dolfie PDIP Bilang Aturan PPN 12% Diinisiasi Pemerintahan era Jokowi
- Soal Kenaikan PPN 12 Persen, Wihadi Sebut PDIP Buang Muka
- INSPIRA Sebut Kapolri Sigit Bawa Perubahan di Polri
- Sebegini Nilai Terbaru Investasi di IKN, Bikin Kaget
- 5 Berita Terpopuler: KemenPAN-RB Punya Info Terbaru, Dirjen Nunuk Bergerak Urus Guru Honorer, tetapi Masih Proses