KPK Belum Terima Data Transaksi Proyek Hambalang
Rabu, 06 Juni 2012 – 21:07 WIB

KPK Belum Terima Data Transaksi Proyek Hambalang
JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi mengaku pihaknya belum menerima data lengkap dan jelas terkait Laporan Hasil Analisis (LHA) transaksi mencurigakan proyek Hambalang dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Namun terkait Hambalang, Johan tidak menampik kalau M Nazaruddin yang diperiksa KPK sebagai saksi sudah memberikan keterangan kepada KPK terkait sport center Hambalang.
Dikatakan Johan, KPK juga belum pernah meminta LHA terkait proyek Hambalang kepada PPATK karena proyek Sport Center Hambalang masih dalam tahap penyelidikan. "Tolong dikonfirmasi lagi ke PPATK, yang dimaksud transaksi mencurigakan Hambalang yang mana? Biar bisa kita jawab," kata Johan Budi di gedung KPK, Rabu (6/6).
Masalahnya, lanjut Jubir KPK itu, belum jelas LHA dari PPATK yang mana yang disebut-sebut berhubungan dengan Hambalang, termasuk siapa yang bertransaksi. Sampai saat ini belum ada kejelasan. "Enggak jelas itu. KPK belum minta ke PPATK. Kan penyelidikan," tegas Johan.
Baca Juga:
JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi mengaku pihaknya belum menerima data lengkap dan jelas terkait Laporan Hasil
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?