KPK Bergerak ke Maluku Utara, Sejumlah Pejabat Terjaring OTT
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disebut-sebut menggelar operasi tangkap tangan (OTT), Senin (18/12).
Dalam operasi senyap itu, lembaga antirasuah disebut menangkap pejabat Maluku Utara (Malut).
Wakil Ketua KPK Alexander Marwata membenarkan adanya kegiatan penyidikan itu.
"Barusan ada informasi dari staf yang membenarkan ada giat di Maluku Utara," kata dia saat dikonfirmasi.
Pria yang akrab disapa Alex itu belum membeberkan identitas para pihak yang dibekuk dalam OTT tersebut.
Alex juga masih merahasiakan konstruksi perkara dan barang bukti yang disita.
Menurut pria berlatar belakang hakim ini, pihak yang ditangkap masih menjalani pemeriksaan intensif.
"Perkembangan lebih lanjut akan disampaikan," kata Alex. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Dalam operasi senyap itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disebut menangkap pejabat Maluku Utara (Malut).
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- KPK Menyita 44 Aset dan Ratusan Miliar terkait Kasus Korupsi di LPEI
- KPK Dalami Keterlibatan Shanty Alda dalam Kasus Suap dan TPPU Abdul Gani Kasuba
- Gelar Aksi di KPK, BNAK Soroti Soal Gaya Hidup Mewah Dua Petinggi Kejagung Ini
- KPK Memburu Gubernur Kalsel Sahbirin Noor, Wahai Paman Birin, di Mana Kau?
- Kasus Korupsi Jalan Tol Trans-Sumatera, KPK Panggil eks Bos PT Hutama Karya
- Usut Kasus Bansos Presiden era Jokowi, KPK Periksa Pihak Swasta Ini