KPK Bidik Istri Nazaruddin
Rabu, 08 Juni 2011 – 10:42 WIB

Ketua KPK, Busyro Muqaddas. Foto: Dok/JPNN
JAKARTA- Gagal menghadirkan mantan Bendaharawan Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin untuk dimintai keterangan terkait kasus dugaan suap Wisma Atlit di Palembang, kini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membidik Neneng Sriwahyuni, istri politisi berlambang mercy itu.
Ketua KPK, Busyro Muqaddas kepada wartawan mengatakan bahwa Neneng Sriwahyuni akan segera dipanggil karena diduga menerima suap dalam pengadaan listrik tenaga surya di Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans).
Baca Juga:
"Pekan depan, kami akan memanggil Nazaruddin dan istrinya, Neneng Sriwahyuni. Diduga menerima suap kasus pangadaan tenaga surya di Kemenakertrans," kata Busryo Muqaddas kepada wartawan di di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (8/5).
Ditanya berapa jumlah suap yang diterima Neneng, Busyro enggan menjelaskannya.(awa/fuz/jpnn)
JAKARTA- Gagal menghadirkan mantan Bendaharawan Umum Partai Demokrat, M Nazaruddin untuk dimintai keterangan terkait kasus dugaan suap Wisma Atlit
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan