KPK Bongkar Skandal Rahasia

Target Ekspos Kasus BLBI dengan Kejagung

KPK Bongkar Skandal Rahasia
KPK Bongkar Skandal Rahasia

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mempunyai target khusus dari gelar perkara alias ekspos kasus BLBI yang dilakukan bersama Kejaksaan Agung (Kejagung) sejak pekan lalu. Komisi berjanji membeberkan segala informasi yang belum pernah terungkap ke publik.

''Kami juga melihat hal-hal lain yang belum pernah terungkap," ujar Ketua KPK Antasari Azhar kepada Jawa Pos ketika ditemui setelah reuni Fakultas Hukum Unversitas Sriwijaya di Jakarta, Minggu kemarin (26/10).

Antasari enggan merinci pernyataannya tersebut. ''Semua kami jelaskan pada waktunya nanti. Yang jelas ada," tambah alumnus Universitas Sriwijaya itu.

Sebelumnya, Antasari mengungkapkan, KPK dalam ekpos akan membahas semua fakta proses hukum, termasuk sidang kasus BLBI. Salah satunya penyelesaian BLBI Sjamsul Nursalim yang melibatkan jaksa Urip Tri Gunawan. Karena itu, ekspos bakal berlangsung lama.

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mempunyai target khusus dari gelar perkara alias ekspos kasus BLBI yang dilakukan bersama Kejaksaan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News