KPK Dalami Peran Mallarangeng dan Angelina
Kamis, 30 Juni 2011 – 18:00 WIB

KPK Dalami Peran Mallarangeng dan Angelina
JAKARTA— Pasca ditetapkannya Nazaruddin sebagai tersangka kasus dugaan suap Sesmenpora dalam pembangunan wisma atlet di Palembang, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih terus memburu oknum yang terlibat kasus ini. Seperti diketahui, salah satu tersangka dalam kasus ini Sesmenpora Wafid Muharram, adalah bawahan Menpora Andi Mallarangen. Andi Mallarangeng disebut-sebut yang memperkenalkan Nazaruddin, Angelina Sondakh dan Wafid Muharam.
Dalam konferensi pers, Wakil Ketua KPK Bidang Penindakan KPK, Bibit Samad Rianto menjelaskan akan terus melakukan pengembangan penyidikan, termasuk ada tidaknya kaitan perkara ini dengan Andi Mallarangeng dan Angelina Sondakh. “Kami sedang mendalami seberapa besar perannya. Itu nanti tergantung peran dan perbuatan-perbuatan yang dilakukan terkait kasus ini,” tutur Bibit.
Baca Juga:
Dia menegaskan, dalam penyidikan kasus ini semua kemungkinan didalami. “Semuanya dipertimbangkan apakah itu ada alat bukti atau penjelasan,” tukasnya.
Baca Juga:
JAKARTA— Pasca ditetapkannya Nazaruddin sebagai tersangka kasus dugaan suap Sesmenpora dalam pembangunan wisma atlet di Palembang, Komisi Pemberantasan
BERITA TERKAIT
- Wali Kota Jakarta Selatan Mendukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
- Peringati Hari Bumi, PT Pupuk Indonesia Utilitas Tanam 500 Pohon di Gresik
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Pengangkatan PPPK Paruh Waktu Sudah Dijawab BKN, Honorer R1-R4 Bisa Tenang
- Hujan Lebat saat Pelantikan Ribuan PPPK 2024, Penanda Perjuangan Panjang Tak Sia-sia
- IKA UII Siap Berkontribusi untuk Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Kapan Pengisian DRH NIP PPPK Paruh Waktu? Jawaban Prof Zudan Makin Jelas