KPK Disarankan Rekrut Penyidik dari Unsur TNI
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Wakil Ketua DPD La Ode Ida ikut nimbrung memberi masukan atas masalah kekurangan penyidik yang tengah dialami KPK. Menurutnya, KPK perlu merekrut penyidik alternatif selain Polri.
Salah satu yang layak dicoba, menurut La Ode, adalah menggaet auditor TNI untuk jadi penyidik. "Auditor TNI adalah orang-orang yang punya integritas tinggi dan independen," kata La Ode di KPK, Senin (23/2).
Selain itu, tambah La Ode, auditor TNI memiliki satu keunggulan dibandingkan penyidik dari Polri. Karena bukan berasal dari lembaga penegak hukum, personil TNI dinilainya lebih terjamin bebas dari konflik kepentingan.
Mengenai kemungkinan makin keruhnya hubungan KPK-Polri akibat masuknya TNI, La Ode yakin tidak akan terjadi. Menurutnya, Polri harus berbesar hati dan menyadari bahwa mereka tidak mampu memperkuat KPK seorang diri.
"Kita ingin memperkuat kejaksaan, ingin memperkuat kepolisian, tapi dalam kondisi kepolisian yang sekarang ini barangkali saya kira mohon maaf, belum bisa dipercaya," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Mantan Wakil Ketua DPD La Ode Ida ikut nimbrung memberi masukan atas masalah kekurangan penyidik yang tengah dialami KPK. Menurutnya, KPK
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Renovasi Rumah di Menteng Tetap Jalan Meski Tebang Pohon Tanpa Izin
- Terbukti Bersalah, Kusumayati Dihukum 14 Bulan Penjara
- Partisipasi Kelompok Rentan dalam Demokrasi Belum Optimal, Setara Institute Gelar Workshop di Sulsel
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan ke Ahli Waris Kru tvOne yang Meninggal Kecelakaan di Tol Pemalang
- KOPRI Dorong Adanya Ruang Aman untuk Perempuan dan Anak di Tempat-Tempat Ini
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang