KPK Geledah Beberapa Tempat
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan terkait dugaan tindak pidana pencucian uang yang menjerat Heru Sulaksono, Kepala PT NK Cabang Sumatera Utara dan Nanggro Aceh Darusalam merangkap kuasa Nindya Sejati Joint Operation.
Kasus ini merupakan pengembangan penyidikan dugaan korupsi proyek pembangunan dermaga bongkar pada Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelatihan Bebas Sabang, Nanggroe Aceh Darussalam.
"Perlu diinformasikan bahwa siang hari ini, terkait dengan penyidikan dugaan TPPU dengan tersangka HS, terkait dengan kasus Pembangunan Dermaga Sabang," kata Juru Bicara KPK Johan Budi SP dalam pesan singkat, Kamis (10/4).
Johan menjelaskan, penggeledahan itu dilakukan di beberapa tempat. Pertama rumah di Jalan Malaka Biru IV Nomor 14 RT 10/10 Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit Jakarta Timur. Kedua di Apartemen Salemba.
Selain itu, KPK melakukan penggeledahan di rumah yang terdapat di Taman Kedoya Permai di Jalan Limas I B5 Nomor 16 RT 7/7 Kelurahan Kebon Jeruk, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Dalam sangkaan TPPU, Heru disangka melanggar Pasal 3 atau Pasal 5 Undang-Undang Nomor 8 tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang dan atau Pasal 3 ayat (1) atau Pasal 6 ayat (1) UU Nomor 15 tahun 2002 tentang TPUU jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan terkait dugaan tindak pidana pencucian uang yang menjerat Heru Sulaksono, Kepala
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolsek Dicopot setelah Viral 3 Oknum Polisi Aniaya Warga
- Contraflow Tol Japek Arah Cikampek Diperpanjang
- Menteri Kebudayaan Ajak Masyarakat Lebih Dekat dengan Legenda Musisi & Penyanyi 1960
- Pupuk Indonesia & Kementan Berkolaborasi, Siap Salurkan Pupuk Bersubsidi Awal 2025
- Hasto Tersangka, Ketua KPK Mengeklaim Punya Alat Buktinya
- Menteri Imipas Agus Andrianto Bertekad Sikat Pungli-Penyelundupan Narkoba di Lapas