KPK Harus Berani Tangkap Perwira Tinggi Polri
Selasa, 31 Juli 2012 – 17:37 WIB

KPK Harus Berani Tangkap Perwira Tinggi Polri
JAKARTA – Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di DPR, Indra mengatakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus mencontoh pemberantasan korupsi yang dilakukan Hongkong. Menurutnya, pemberantasan korupsi di negeri bekas jajahan Inggris itu berhasil karena berani menangkap para perwira tinggi yang terlibat korupsi.
“Memang KPK-nya Hongkong di awal-awal pendiriannya terlebih dahulu membersihkan sektor penegak hukum dan menangkap perwira-perwira kepolisian Hongkong yang terlibat korupsi,” kata Indra, Selasa (31/7).
Baca Juga:
Pernyataan Indra ini terkait dengan keberanian KPK menetapkan perwira tinggi Polri, Irjen Pol DS, sebagai tersangka kasus dugaan korupsi simulator senilai Rp 196,87 miliar di Korlantas Polri.
Dia mengatakan, dengan membersihkan aparat penegak hukum terlebih dahulu maka usaha pemberantasan korupsi bisa berhasil. Sebab, dengan aparat yang sudah bersih dan profesional maka pencegahan dan penindakan korupsi di sektor-sektor lainnya akan menjadi sangat masif, mudah dan progresif.
JAKARTA – Anggota Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di DPR, Indra mengatakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus mencontoh pemberantasan
BERITA TERKAIT
- Soal Polemik Soeharto Pahlawan, Ketum Muhammadiyah Singgung Bung Karno hingga Buya Hamka
- Mantan Komisioner KPK Duga Ada Aktor Lain di Balik Mafia Peradilan Suap Rp 60 Miliar
- Museum of Toys dan RMHC Galang Dana Pembangunan Rumah Singgah Anak Berpenyakit Kronis
- Setelah Heboh Pengadil Terjerat Kasus Suap, MA Rombak Posisi 199 Hakim
- Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Pengamat: Kegagalan Memaknai Demokrasi dan Cara Beroposisi yang Sehat
- Banjir di Barito Utara Meluas, 60 Ribu Warga Terdampak