KPK Kantongi Nama Penerima Uang Hontjo

KPK Kantongi Nama Penerima Uang Hontjo
KPK Kantongi Nama Penerima Uang Hontjo
KPK sendiri pernah menyebut bahwa uang itu juga mengucur ke Wakil Ketua Panitia Anggaran (Panggar) DPR Jhony Allen Marbun. Namun, belakangan Jhony membantah semua tudingan itu.

Untuk menelusuri aliran dana ini, KPK menggandeng Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). "Kami memang bisa bekerja sama dengan PPATK dan lembaga lain," jelasnya.

Soal ke mana saja dana tersebut, Ketua KPK Antasari Azhar pernah menjanjikan secepatnya mendapatkan semua data soal aliran itu. "Hari-hari ini sudah dapat," kata Antasari saat berkunjung di gedung Mahkamah Agung pekan lalu. Dia juga menegaskan bahwa siapa pun yang terjerat dalam skandal itu tak bakal lolos dari jerat hukum.

Wakil Ketua Badan Kehormatan DPR Gayus Lumbuun juga dijanjikan oleh Antasari soal temuan-temuan baru yang melibatkan para anggota parlemen.

JAKARTA - Para kolega Abdul Hadi Djamal yang diduga ikut menerima aliran uang suap dari pengusaha asal Surabaya, Hontjo Kurniawan, tidak dapat berkelit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News