KPK Lantik 2 Direktur Baru
Kamis, 05 Agustus 2010 – 15:06 WIB

KPK Lantik 2 Direktur Baru
JAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Direktur Pengawas Internal dan Direktur Pengaduan Masyarakat, Kamis (5/8) di Gedung KPK. Prosesi pelantikan dipimpin oleh komisoner KPK, Haryono Umar. Dia juga mengungkapkan bahwa dua jabatan yang baru diisi itu sudah cukup lama kosong. Bahkan hingga saat ini masih terdapat beberapa posisi jabatan di KPK yang belum terisi.
Dalam kesempatan ini, Eko Marjono, yang sebelumnya menjabat sebagai penelaah pengaduan madya dilantik menjadi Direktur Pengaduan Masyarakat. Eko menggantikan posisi direktur sebelumnya, Wiy Agus yang beberapa waktu lalu pindah tugas di Mabes Polri.
Direktur baru lainya adalah Buntoro, yang sebelumnya duduk sebagai pengawas internal madya dilantik jadi Direktur Pengawas Internal. Dia menggantikan pejabat sebelumnya, Cesna Anwar. "Pejabat sebelumnya pindah ke swasta," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi kepada wartawan, Kamis (5/8).
Baca Juga:
JAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Direktur Pengawas Internal dan Direktur Pengaduan Masyarakat,
BERITA TERKAIT
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Bela Sungkawa Atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus
- Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Megawati Kirim Surat Ucapan Dukacita
- Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum