KPK Mulai Garap Pengadaan Proyek PON
Senin, 27 Agustus 2012 – 18:36 WIB
Yang jelas menurut Johan, penyelidikan yang dilakukan oleh KPK masih berkaitan dengan Perda 6/2010 yang dugaan suapnya tengah diproses penyidikan dan sudah ada yang di persidangan. Artinya, kasus dugaan suap adalah pintu masuk bagi KPK untuk menguak prtaktek korupsi dalam persiapan iven nasional itu.
Baca Juga:
"Pengadaan proyek venue. Masih ada kaitannya sama Perda Nomor 6. Kan dugaan suapnya sudah penyidikan. Sekarang dikembangkan ke penyelidikan terkait dengan pembangunannya," ujar Johan.
Johan juga belum menjelaskan tentang peran Gubernur Riau, Rusli Zainal dalam kasus ini. Meskipun dalam fakta persidangan, Rusli itu kerap disebut keterlibatannya. Johan beralasan KPK tidak mengusut orang per orang dalam kasus yang sudah menjerat 13 tersangka itu.
Dia juga tidak menampik dalam penyelidikan pengadaan proyek PON ini sejumlah pihak sudah dimintai keterangan oleh penyelidik KPK. Namun dia mengaku tidak hapal nama-namanya. "Sudah ada yang diperiksa. Di sini diperiksanya. Nanti saya cek," jelasnya.(Fat/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi mengatakan saat ini penyelidik KPK tengah melakukan penyelidikan terhadap proses
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Usut Kasus Korupsi di Kalsel, KPK Panggil Ketua DPRD Supian
- Binus University Buka Kampus Baru di Medan, Menyediakan Prodi-Prodi Unggulan
- Usut Kasus Korupsi Izin Tambang, KPK Panggil Rudy Ong Chandra
- Endoskopi Spinal, Solusi Minimal Invasif untuk Masalah Tulang Belakang
- Tanam Mangrove di PIK & Kedonganan, B. Braun Indonesia Rogoh Kocek Ratusan Juta Rupiah
- Usut Kasus Korupsi Pencairan Kredit, KPK Periksa Komut BPR Jepara Artha