KPK Mulai Garap Saksi Kasus Choel Mallarangeng
jpnn.com - JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi mulai memeriksa saksi untuk tersangka korupsi proyek pembangunan sarana prasarana pusat pendidikan, pelatihan dan sekolah olahraga nasional di Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat tahun 201-2012, Andi Zulkarnaen Mallarangeng.
Adik mantan Menpora Andi Alifian Mallarangeng ini sudah dijadikan tersangka sebelum masa transisi kepemimpinan KPK beberapa waktu lalu.
Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati mengatakan, Senin (28/12), lembaga antirasuah itu memeriksa seorang saksi untuk kasus korupsi P3SON Hambalang. Saksi yang dipanggil itu adalah M Arief Taufiqurrahman dari kalangan swasta.
"Diperiksa untuk tersangka AZM," kata Yuyuk.
Seperti diketahui ketika proyek P3SON Hambalang dimulai, Taufiqurrahman menjabat Manajer Pemasaran Divisi Konstruksi I PT Adhi Karya.(boy/jpnn)
JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi mulai memeriksa saksi untuk tersangka korupsi proyek pembangunan sarana prasarana pusat pendidikan, pelatihan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas untuk Hadapi Kecurangan & Penyimpangan
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas dan Pengelolaan Risiko Demi Cegah Kecurangan
- Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Punya Kedekatan dengan Aparat? Kombes Dirmanto: Jangan Digiring
- 59 Menteri & Wamen Kabinet Merah Putih Sudah Lapor LHKPN
- Menyerang Brimob, Jaksa Agung Sedang Cuci Tangan di Kasus Timah dan Tom Lembong?