KPK Ogah Campuri soal Salah Tulis Kepanjangan KPK

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo memerintahkan memecat honorer Kemendagri Adi Feri karena salah menulis Komisi Pemberantasan Korupsi menjadi Komisi Perlindungan Korupsi.
Lembaga KPK tidak mau mencampuri persoalan pemecatan akibat kesalahan yang dianggap Tjahjo sebagai sabotase internal Kemendagri itu.
"Itu urusan Kemendagri lah," kata Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK Yuyuk Andriati Iskak, Kamis (9/6).
Memang, kata Yuyuk, KPK pada Selasa (7/6) menerima surat Kemendagri. Menurut dia, Kemendagri menyadari adanya kesalahan penulisan dari kepanjangan KPK.
"Kemudian (Kemendagri) menarik surat tersebut dan akan melakukan revisi," ujar Yuyuk lagi.
Sebelumnya diberitakan, Tjahjo meminta Sekjen Kemendagri memecat honorer yang salah menulis tersebut. (boy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo memerintahkan memecat honorer Kemendagri Adi Feri karena salah menulis Komisi Pemberantasan Korupsi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi