KPK Panggil Mantan Tenaga Ahli Komisi XI DPR Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR BI

Selain Heri, KPK juga memeriksa Satori, anggota Komisi XI DPR lainnya, terkait dugaan korupsi dana CSR BI. Hingga saat ini, KPK belum mengumumkan hasil pemeriksaan terhadap Heri dan Satori.
KPK telah menerbitkan surat perintah penyidikan (sprindik) untuk kasus ini pada 16 Desember 2024. Dugaan korupsi tersebut melibatkan anggota DPR RI Komisi XI periode 2019–2024.
Untuk kepentingan proses penyidikan, KPK telah melakukan penggeledahan di kantor pusat BI pada Senin, 16 Desember 2024. Selain itu, penyidik KPK juga menggeledah ruang kerja Gubernur BI Perry Warjiyo.
Tak hanya itu, pada Kamis (19/12/2024), penyidik KPK juga menggeledah kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dari penggeledahan tersebut, KPK menyita sejumlah dokumen, surat-surat, barang bukti elektronik (BBE), dan catatan-catatan yang diduga terkait dengan kasus dugaan korupsi dana CSR BI.
KPK terus mengembangkan penyelidikan untuk mengungkap aktor utama dalam kasus ini. Hingga saat ini, KPK belum memberikan keterangan lebih lanjut terkait perkembangan penyidikan. (tan/jpnn)
Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika mengonfirmasi agenda pemeriksaan tersebut tetapi tidak menjelaskan secara spesifik siapa anggota Komisi XI DPR.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Wasekjen Pasbata: Praperadilan Ditolak Bukti Tak Ada Politisasi di Kasus Hasto
- Megawati Larang Kader PDIP Ikut Retreat, Kritik Efriza Menohok Banget
- Respons Ketua KPK soal Desakan Hasto agar Memeriksa Keluarga Jokowi
- KOMIK Apresiasi Langkah KPK Tahan Hasto Kristiyanto
- Analisis Kasus Tom Lembong dan Hasto, Eks Wakapolri Sebut KUHAP Sudah Mati
- Laporan Skandal Suap Pemilihan Pimpinan DPD, KPK akan Klarifikasi 95 Senator