KPK Panggil Panitera PN Jakarta Barat
jpnn.com - jpnn.com - Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Barat Bantuasa Sitanggang dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (12/1).
Bantuasa akan diperiksa sebagai saksi dugaan gratifikasi tersangka Panitera PN Jakarta Utara Rohadi.
"Yang bersangkutan diperiksa untuk tersangka R," ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah, Kamis (12/1).
Rohadi dijadikan tersangka suap, gratifikasi dan pencucian uang terkait pengurusan perkara di PN Jakut.
Dalam kasus gratifikasi, Rohadi tidak hanya bertindak sebagai Panitera PN Jakut. Melainkan diduga saat menjabat Panitera PN Bekasi, Jawa Barat.
Penyidik tidak hanya memanggil Bantuasa. Tiga pihak swasta, Stefanus Salmon, Siegfrid Salmon, dan Yusran juga dipanggil menjalani pemeriksaan untuk Rohadi. (boy/jpnn)
Panitera Pengadilan Negeri Jakarta Barat Bantuasa Sitanggang dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (12/1).
Redaktur & Reporter : Boy
- KPK Bawa 3 Koper Setelah Geledah Rumah Wantimpres Era Jokowi
- KPK Lakukan Penggeledahan di Menteng, Rumah Siapa?
- BNI Perkuat Tata Kelola Perusahaan & Pemberantasan Korupsi, Dukung Asta Cita Presiden RI
- KPK Sebut Wali Kota Semarang Mangkir dari Pemeriksaan, Bakal Jemput Paksa?
- KPK Kembali Panggil Wali Kota Semarang Mbak Ita Hari Ini
- KPK Sita Mercy Rp2,4 M dari Guru Spiritual Tersangka Kasus LPEI