KPK Pasang Banner Raksasa: Pilih Yang Jujur

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemasangan banner raksasa berukuran 22x22 meter. Banner bertuliskan "Pilih Yang Jujur" itu dipasang dengan tujuan untuk mensosialisasikan pemilihan umum (pemilu) yang digelar besok (9/4). KPK menyerukan agar masyarakat memilih caleg yang jujur.
"Ini dimaksudkan untuk mensosialisasikan sebuah gerakan kepada masyarakat umum bahwa pemilu besok tanggal 9 april gunakan hak pilih tapi pilihlah calon-calon yang jujur yang pro terhadap pemberantasan korupsi dan masyarakat silakan melihat sejauh mana track record, terutama incumbent yang selama ini melakukan tugas selaku wakil rakyat," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi SP di KPK, Jakarta, Selasa (8/4).
Menurut Johan, pemasangan banner itu adalah puncak dari sosialisasi sesuai dengan tagline "Pilih Yang Jujur". KPK sebelumnya sudah melakukan sosialisasi ke daerah-daerah. Salah satunya melalui surat ke keluarga Indonesia.
"Surat ke keluarga Indonesia berupa imbauan yang kemarin sudah ditandatangani pimpinan KPK. Itu bagian sosialisasi termasuk pemasangan banner ini," ucap Johan.
Johan menjelaskan, pihaknya memilih tagline jujur karena kejujuran penting dalam pemberantasan korupsi. "Pemberantasan korupsi itu keberhasilannya dimulai dari yang jujur," tandasnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemasangan banner raksasa berukuran 22x22 meter. Banner bertuliskan "Pilih Yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ibas Ingatkan MBG Harus Berjalan Baik, Berkualitas, & Tepat Sasaran
- Dikira April Sudah Terima Gaji CPNS 2024, Telanjur Resign, Oalah
- Jangan Lupa Bawa Payung, Jakarta Diperkirakan Diguyur Hujan
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Menangis, Nasib Pengangkatan R2/R3 Tua Diujung Pensiun, untuk PPPK 2024 Tahun Depan
- Revisi KUHAP, Superioritas Penyidikan Menghilangkan Pengawasan & Pemenuhan Hak Tersangka
- Banyak Banget Honorer Terkena PHK, Masih Ada Peluang Lanjut, termasuk Guru