KPK Pastikan Tahan Tersangka Century Tahun Ini

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan akan menahan Budi Mulya tahun ini. Budi merupakan tersangka kasus dugaan korupsi pemberian Fasilitas Pendanaan Jangka Pendek (FPJP) dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik.
"Insya Allah permintaan ini (penahanan Budi Mulya tahun ini) bisa kita penuhi," kata Ketua KPK, Abraham Samad di kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Jakarta, Selasa (12/11).
Abraham menuturkan penanganan kasus Century sudah 75 persen. Karena itu dia memastikan penahanan pasti dilakukan tahun ini. Budi Mulya, kata Abraham, akan dibawa ke persidangan.
"Orang-orang ini pasti disidang. Dalam SOP dan undang-undang, KPK kan tidak mengenal SP3, jadi tidak usah khawatir," kata Abraham.
Seperti diketahui, Budi Mulya diduga melakukan penyalahgunaan wewenang secara bersama-sama dalam pemberian FPJP kepada Bank Century dan penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik.
Perbuatan tersebut diduga dilakukanya pada saat masih menjadi deputi bidang IV pengelolaan devisa Bank Indonesia. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan akan menahan Budi Mulya tahun ini. Budi merupakan tersangka kasus dugaan korupsi pemberian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PT GKP Serahkan PNBP Rp116 Miliar Sebagai Bukti Sumbangsih Industri Tambang di Sultra
- Wartawan Diminta Keluar Saat Prabowo Sambutan di Acara Danantara, Ada Apa Ini? Hmm
- Telkom Gelar Jalan Santai Sambil Pilah Sampah Plastik di Medan
- Iwakum dan Ronny Talapessy Law Firm Jalin Kerja Sama Perlindungan Hukum untuk Wartawan
- Menteri Karding Siapkan Strategi soal Lonjakan Pekerja Migran Ilegal ke Myanmar-Kamboja
- Punawirawan TNI Usul Wapres Gibran Dicopot. Legislator: Mereka Tak Mau Bangsa Ini Rusak