KPK Periksa Ignatius Mulyono

KPK Periksa Ignatius Mulyono
KPK Periksa Ignatius Mulyono
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi kembali memeriksa sejumlah saksi terkait kasus dugaan korupsi proyek pembangunan pusat sarana pendidikan olahraga Hambalang di kawasan Bukit Sentul, Bogor, Jawa Barat. Salah satunya adalah Ignatius Mulyono, anggota Komisi II DPR dari Fraksi Partai Demokrat. Namun saat tiba di gedung KPK, Ignatius enggan mengungkapkan lebih jauh perihal pemeriksaan dirinya.

"Ini mau diperiksa. Udah ya nanti saja, nanti saja," kata Ignatius di gedung KPK, Jakarta, Rabu (21/11).

Sebelumnya, nama Ignatius sudah sering disebut-sebut terkait dalam proses pengerjaan proyek Hambalang tersebut. Ia pernah mengaku diperintah oleh Anas Urbaningrum untuk mempercepat proses sertifikasi lahan proyek Hambalang. Caranya, dia melobi petinggi Badan Pertanahan Nasional.

Ignatius mengaku, sebagai anggota Fraksi Partai Demokrat di Dewan Perwakilan Rakyat, tak mungkin dia melakukan hal itu tanpa ada yang menugasi. Saat itu Anas masih menjabat Ketua Fraksi Demokrat di DPR.

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi kembali memeriksa sejumlah saksi terkait kasus dugaan korupsi proyek pembangunan pusat sarana pendidikan olahraga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News