KPK Periksa Komisaris Independen Bhakti Investama
Rabu, 20 Juni 2012 – 11:35 WIB

Komisaris Independen PT Bhakti Investama, Antonius Z Tonbeng di KPK, Rabu (20/6). Foto : M Fathra Nazrul/JPNN
JAKARTA - Penyidikan kasus suap restitusi pajak PT Bhakti Investama terus didalami Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hari ini penyidik memeriksa Antonius Z Tonbeng, Komisaris Independent PT BI.
Antonius tiba di gedung KPK, Rabu (20/6) pukul 09.50 Wib. Dia menunggu cukup lama di lobby kantor Abraham Samad itu menunggu giliran diperiksa. Kedatangan Antonius ke KPK sepertinya juga didampingi sejumlah stafnya.
Namun saat dicecar wartawan dengan pertanyaan seputar pemeriksaannya terkait dengan pemanggilan KPK, Antonius Tonbeng yang saat itu mengenakan kemeja putih dan jas hitam tidak mau mengomentari. "Saya gak tau, saya datang hanya untuk memenuhi panggilan," ujar Antonius.
Komisaris Independent PT BI ini juga mengaku tidak mengetahui apa alasan KPK melakukan pencegahan terhadap dirinya untuk berpergian ke luar negeri. "Saya gak tau kenapa saya dicekal," jawabnya.
JAKARTA - Penyidikan kasus suap restitusi pajak PT Bhakti Investama terus didalami Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Hari ini penyidik memeriksa
BERITA TERKAIT
- Peneliti Harapkan Sosok Seperti Ini yang Akan Pimpin PT Telkom
- Utus Jokowi ke Pemakaman Paus, Prabowo Titipkan Pesan Khusus
- Guru Besar UKI: Sosialisasi KUHAP Harus Melibatkan Masyarakat
- Gubernur Herman Deru Gercep Gelar Rakor Percepatan Opla dan Cetak Sawah di Sumsel
- Menko Airlangga Temui Menkeu AS, Bahas Tindak Lanjut Tarif Resiprokal Trump
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!