KPK Periksa Mantan Calon Bupati Banyuasin

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan terhadap mantan calon Bupati Banyuasin Hazuar Bidui. Ia diperiksa dalam kasus dugaan tindak pidana pencucian uang yang dilakukan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Akil Mochtar.
"Yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka AM (Akil Mochtar)," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi Priharsa Nugraha saat dikonfirmasi, Rabu (20/11).
Hazuar sudah memenuhi panggilan KPK. Ia datang sekitar pukul 09.30 WIB. Namun, Hazuar enggan berkomentar perihal pemanggilannya.
Hazuar sempat mengadu ke KPK terkait dugaan permintaan uang yang diminta Akil melalui Muhtar Effendi. Muhtar disebut sebagai operator suap untuk Akil di Sumatera. Namun, Muhtar sudah membantahnya.
Selain Hazuar, komisi yang dipimpin Abraham Samad itu memanggil Indra Putra dan Arianto Budi Dewanto. Indra diduga pernah mengirimkan uang untuk Akil terkait dengan bisnis batubara. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan terhadap mantan calon Bupati Banyuasin Hazuar Bidui. Ia diperiksa dalam kasus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mahfud MD Bilang Begini soal Lagu Band Sukatani yang Menyentil Polisi
- Pendekar 08 Bagikan 80 Tong Sampah untuk Mendukung Kebersihan Lingkungan
- BRCC Indonesia Melaksanakan Ujian Masuk Universitas Tiongkok
- Kejari Muba Menggeledah Dua Kantor Milik Alim Ali, Ada Apa?
- Bakar Semangat Kepala Daerah, Gubernur Lemhannas Ajak Manfaatkan Kebijakan Inovatif
- Pelayanan Celltech Stem Cell Hadir di RS Pusat Pertahanan Negara