KPK Persilakan Amien Datang Jika Mau Melapor

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo menyilakan Amien Rais untuk datang ke kantornya. Agus menyampaikan hal itu guna merespons pernyataan Amien yang mengaku punya data kasus korupsi besar dan berjanji membukanya.
"Silakan, silakan, kami kan welcome saja," kata Agus di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (10/10).
Mantan kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LKPP) itu mengatakan, KPK merupakan kantor miliki rakyat. Karena itu, tegas Agus, siapa saja boleh datang termasuk Amien Rais.
"KPK itu kantornya rakyat kok, siapa pun boleh bertandang ke KPK," ungkap Agus.
Sebelumnya Amien Rais mengklaim akan membuka pelan-pelan kasus yang sudah lama mengendap. Amien menyatakan itu di Mapolda Metro Jaya jelang pemeriksaannya sebagai saksi kasus hoaks Ratna Sarumpaet.(boy/jpnn)
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo menyilakan Amien Rais untuk datang ke kantornya jika memang mau melaporkan adanya korupsi.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- 7 Saksi dari JPU Tak Bisa Buktikan Kesalahan Hasto, Maqdir Bilang Begini
- Demi Uji Klaim Wahyu, Pengacara Hasto Minta Rekaman CCTV Ruang Rokok Bisa Diputar
- Kubu Hasto Minta KPK Buka CCTV Momen di Ruang Merokok yang Diklaim Wahyu Setiawan
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!