KPK Rahasiakan Calon Menteri Bermasalah
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak akan merilis ke publik nama-nama calon menteri yang dilaporkan presiden terpilih Joko Widodo untuk dilakukan background check.
"Tidak. Kalau yang minta presiden kita laporkannya ke presiden dong," kata Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto usai menghadiri diskusi bertema 'Pemberantasan Korupsi dan Tantangan Pemerintahan Jokowi-JK' Gedung Juang 45, Menteng, Jakarta, Minggu (19/10).
Dia beralasan, catatan rekam jejak calon menteri merupakan permintaan langsung dari presiden. Sehingga, KPK wajib untuk tidak mengumumkan tanpa adanya persetujuan dari presiden.
"Kami akan menjalankan amanah dengan sebaiknya, kalau dimintai tolong kami akan bantu. Tapi, kami belum bisa memberitahukan kepada publik karena semuanya dikonsolidasikan," beber Bambang.
Namun begitu, dia sendiri mengaku belum mengetahui sejauhmana KPK menindaklanjuti background check calon menteri yang dimintakan Jokowi.
"Saya ini semua komunikasinya dengan ketua, saya kebetulan belum bertemu dengan ketua. Sudah sejauhmana, saya harus cek dulu," kilah Bambang. (rmo/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak akan merilis ke publik nama-nama calon menteri yang dilaporkan presiden terpilih Joko Widodo untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Dukung Program Prabowo, Polisi Bersama Jurnalis Gelar Uji Coba Makan Siang Bergizi di Sekolah
- Kisruh di Apartemen Graha Cempaka Mas, Warga Ngadu ke Pj Gubernur Jakarta
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Pernyataan Terbaru Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal Kenaikan Gaji, Honorer Bisa Senang
- Cara Indonesia Re Membangun Budaya Integritas dan Akuntabel