KPK Sasar Rekanan Proyek
Minggu, 30 Desember 2012 – 09:37 WIB
Dari pihak PT Adhi Karya, KPK telah mencegah Teuku Bagus Mohamad Noer bepergian ke luar negeri. Di PT Adhi Karya, Teuku Bagus menjabat Direktur Operasional I dan juga mantan Ketua KSO. Pegawai Adhi Karya lainnya, yakni M. Arif Taufiqurrahman. Mahfud Suroso dari PT Dutasari pernah juga dilarang meninggalkan tanah air. Namun masa cegahnya sudah habis dan belum diperpanjang.
Baca Juga:
Pemblokiran rekening rekanan proyek Hambalang saat ini masih mustahil dilakukan. Juru Bicara KPK Johan Budi S.P mengatakan pemblokiran rekening tidak bisa dilakukan jika belum ada penetapan tersangka. “Pemblokiran rekening hanya bisa dilakukan terhadap tersangka,” kata Johan.
KPK baru menetapkan dua tersangka dalam kasus korupsi pembangunan megaproyek Hambalang. Selain mantan Menpora Andi Alifian Mallarangeng, KPK menetapkan mantan Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kemenpora Deddy Kusdinar. Di proyek Hambalang, Deddy bertindak selaku Pejabat Pembuat Komitmen. Sedangkan Andi bertanggung jawab selaku Pengguna Anggaran dalam proyek itu. Keduanya disangka telah menyalahgunakan wewenang dalam penggunaan anggaran proyek Hambalang.
Sebelumnya, pihak keluarga yang diwakili Rizal Mallarangeng mendorong agar pemblokiran rekening bukan hanya diperuntukkan bagi Andi Mallarangeng. Beberapa BUMN yang terkait dengan proyek Hambalang juga perlu dibekukan akunnya. Terutama, PT Adhi Karya yang merupakan pemenang tender. Menurut dia, penuntasan kasus Hambalang secara tuntas hanya bisa dilakukan lewat penelusuran terhadap akun-akun milik perusahaan-perusahaan plat merah tersebut.
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berjanji tak akan diskriminatif dalam menangani kasus dugaan korupsi pembangunan pusat olahraga
BERITA TERKAIT
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Pemerintah Dituding Tak Adil Menangani Honorer, Satpol PP Siapkan Aksi, Minta Perhatian Prabowo
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab
- Anggota DPR Maria Lestari Mangkir Panggilan KPK
- Pemagaran Laut Sepanjang 30 Km di Tangerang Ancaman Bagi Ekologi dan Nelayan
- 2 Pejabat Dinas di Sumsel Kena OTT Kejari Palembang