KPK Sedang Loyo, Butuh Pemimpin Seperti Ini
jpnn.com - JAKARTA – Mantan hakim Asep Iwan Iriawan mengatakan, ada tiga syarat utama yang harus dimiliki pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendatang. Apa saja syarat itu?
"Orang itu harus mempunyai tiga syarat. Yang penting mereka harus jujur, pintar, dan berani," kata Asep dalam diskusi KPK bukan Komisi Perwakilan Kejaksaan dan Kepolisian di kantor Indonesian Coruption Watch, Tebet, Jakarta, Senin (17/8).
Menurut Asep, pimpinan yang jujur dan berani namun tidak pintar akan mudah dibohongi ketika sedang menangani sebuah kasus.
"Kalau dia pintar dan jujur tapi nggak berani, percuma, nanti diam aja. Karena itu butuh keberanian. Karena suka nggak suka, sekarang pimpinan KPK sedang loyo, karena itu kita butuh orang-orang yang berani," tegas Asep.
Saat ini Pansel KPK sudah memilih 19 orang capim. Sebanyak 19 orang tersebut telah melewati tiga tahapan seleksi. (zul)
JAKARTA – Mantan hakim Asep Iwan Iriawan mengatakan, ada tiga syarat utama yang harus dimiliki pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- KPK Sebut Belum Ada Tersangka Baru terkait Kasus e-KTP
- Melantik Pengurus TP PKK Pusat 2024-2029, Mendagri Imbau Wujudkan Program Astacita
- KSAD Jenderal Maruli Periksa Kesiapan Operasional Satuan Angkutan Air TNI AD
- Farhan – Erwin Kecewa Jalannya Debat Pilwalkot Bandung Ada Provokasi