KPK Segel Ruangan Deputi dan Asdep IV Kemenpora
Selasa, 18 Desember 2018 – 21:59 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai masuk ke Kemenpora. Pada Selasa (18/12) malam, terlihat beberapa orang masuk ke markas besar dunia olahraga dan kepemudaan ini.
Dua ruangan menjadi sasaran aksi KPK, yakni ruang Asdep Olahraga Prestasi dan ruangan Deputi IV Profesor Mulyana. Ruangannya terletak di PPITKON, gedung yang terpisah dari gedung utama Kemenpora.
Pantauan JPNN, segel KPK berwarna merah hitam tampak menutup ruangan Asdep Olahraga Prestasi. Kemudian, di ruangan Deputi IV, tampak segel kecil berwarna putih bertuliskan KPK.
Baca Juga:
"Saya tidak tahu siapa yang dibawa, tapi ada tiga orang yang dikawal tadi," ungkap salah satu pegawai Kemenpora di lantai tiga. (dkk/jpnn)
Ruangan yang disegel KPK terletak di PPITKON gedung yang terpisah dari gedung utama Kemenpora.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
BERITA TERKAIT
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024
- Kemenpora Pastikan Pembangunan Kepemudaan Selaras dengan Asta Cita Prabowo-Gibran
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Presiden Prabowo Titip Pesan Lewat Menko PMK saat Peringatan Hari Sumpah Pemuda di TMII
- Kemenpora Berikan Penghargaan di Malam Puncak Hari Sumpah Pemuda ke-96, Ini Daftarnya
- Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Gelar Konser & Penghargaan