KPK Segera Umumkan Status Jero Wacik

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah melakukan ekspose atau gelar perkara menyangkut kasus yang diduga melibatkan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Jero Wacik. Kemungkinan status hukum Jero akan diumumkan minggu ini.
"Ekspose sudah dilakukan dan segera akan diumumkan hasilnya. Saya menduga minggu ini akan diumumkan," kata Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto dalam pesan singkat, Selasa (2/9).
Bambang menjelaskan, ekspose dilakukan minggu lalu. Ketika disinggung apakah Laporan Kejadian Tindak Pidana Korupsi (LKTPK) yang menjadi pintu masuk dibuatnya surat perintah penyidikan sudah ada atau belum, Bambang memilih menjawab diplomatis.
"Yang bisa dikonfirmasi hanya jadwal pengumuman hasil ekspose saja dulu," tandas Bambang.
KPK diketahui tengah mendalami dugaan keterlibatan Jero terkait penyelidikan dugaan korupsi di lingkungan Kementerian ESDM. Jero disebut meminta Waryono Karno yang saat itu menjadi Sekjen Kementerian ESDM untuk mengubah anggaran di kementerian yang dipimpinnya.
Selain itu, Jero disebut memberikan perintah kepada Waryono untuk belajar ke sejumlah kementerian terkait dengan pengelolaan anggaran. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sudah melakukan ekspose atau gelar perkara menyangkut kasus yang diduga melibatkan Menteri Energi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa