KPK Siap Telusuri Proyek Tender BUMN
Rabu, 23 November 2011 – 05:50 WIB

KPK Siap Telusuri Proyek Tender BUMN
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai merespon laporan soal tidak bersihnya sejumlah proyek tender di kementerian dan BUMN. "Sejauh ini memang banyak laporan pengaduan masyarakat yang masuk ke KPK, seputar kecurangan dalam sebuah proyek tender. Baik di sejumlah Kementrian dan BUMN," jelas Juru Bicara KPK Johan Budi SP, di gedung KPK, Selasa (22/11). "Kalau Pak Dahlan (Menteri BUMN) memperoleh informasi adanya dugaan proyek yang tidak bersih, sebaiknya segera diinformasikan ke KPK. Sehingga, KPK bisa segera melakukan penelusuran. Apalagi proyek BUMN itu nilainya besar-besar," papar Johan.
Johan menuturkan, proyek tender di lingkungan Kementerian dan BUMN memang rentan terjadi korupsi. Sebab, nilai proyek tersebut biasanya cukup besar, sehingga kerap jadi rebutan para rekanan.
Karena itu, terkait penemuan Kementrian BUMN tentang adanya sejumlah proyek tender yang belum bersih dari praktik korupsi, Johan menuturkan pihaknya sangat menghargai jika penemuan tersebut dilaporkan ke KPK.
Baca Juga:
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mulai merespon laporan soal tidak bersihnya sejumlah proyek tender di kementerian dan BUMN. "Sejauh
BERITA TERKAIT
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses Yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin