KPK Sita Lima Mobil Terkait Dugaan Pencucian Uang Wawan
_ok.jpg)
jpnn.com - JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menyita aset milik adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana atau Wawan. Penyitaan ini dilakukan terkait dugaan tindak pidana pencucian uang (TPPU) untuk tersangka Wawan.
"Aset yang disita berupa mobil," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi SP dalam pesan singkat, Selasa (4/2).
Johan menjelaskan, mobil yang disita terkait dugaan pencucian uang Wawan antara lain tiga Kijang Innova, satu Mitsubishi Pajero dan satu Honda CRV.
Mobil-mobil ini diangkut dari Kantor Bali Pasific Pragama. "Penyitaan dilakukan dari kantor PT BPP di Kawasan Mega Kuningan," ujarnya.
KPK sebelumnya sudah menyita 17 mobil terkait dugaan pencucian uang yang menjerat Wawan. Mobil yang disita seperti Toyota Land Cruiser, Sedan Lexus, Sedan Nissan GTR, dua Pajero Mitsubishi, satu mobil BMW, satu Honda Freed, tiga Innova, satu Avanza, satu Ford Fiesta, satu Fortuner, Lamborghini, Ferari, Bentley, Roll Royce. Selain itu, KPK juga menyita satu motor Harley Davidson.
Penetapan Wawan sebagai tersangka kasus dugaan pencucian uang merupakan pengembangan dari kasus dugaan korupsi yang menjeratnya. Sebelumnya, dia ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan suap penanganan sengketa Pilkada Lebak, Banten di MK.
Wawan juga dijerat kasus dugaan korupsi terkait pengadaan sarana dan prasarana alat kesehatan di lingkungan pemerintah Provinsi Banten tahun anggaran 2011-2013 dan kasus dugaan korupsi pengadaan alat kesehatan kedokteran umum di Puskesmas Kota Tangerang Selatan tahun anggaran 2012. (gil/jpnn)
JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menyita aset milik adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, Tubagus Chaeri Wardana atau Wawan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 10 Emplasemen Halte Trans Semarang Rusak, Keselamatan Penumpang Terancam
- Sultan Apresiasi Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- Waka MPR: Pemanfaatan Oil Rig untuk LNG Sebagai Langkah Strategis
- Netty Prasetiyani DPR Ingatkan Pentingnya Ketahanan Keluarga Dalam Mencapai Indonesia Emas 2024
- Gegara Viral di Medsos, Nenek Tarmiyati Dapat Hadiah Kejutan dari Doss Megastore
- Jakarta Banjir, HNW Turun Langsung Salurkan Bantuan & Puji Gerak Cepat Pemerintah