KPK: Tak Ada Anak Emas dan Anak Pungut
Jumat, 23 November 2012 – 22:19 WIB
JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi SP menampik adanya perlakuan yang berbeda di antara para penyidik. Menurutnya, semua penyidik diperlakukan sama dan tidak ada yang dibeda-bedakan.
"Anak pungut, anak emas, tidak ada itu. Semua diperlakukan sama. Gajinya sama, selevel," kata Johan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (23/11).
Pernyataan Johan ini berkaitan dengan pengakuan sejumlah mantan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi yang mengeluhkan perlakukan pimpinan KPK. Eks penyidik menyebut adanya "pilih kasih" pimpinan terhadap sejumlah penyidik lainnya. Mereka mengistilahkannya dengan "anak emas" dan "anak pungut".
Johan mengungkapkan selama ini tak ada sikap diskriminatif terhadap penyidik. Ia mengaku tak tahu motif apa di balik pernyataan eks penyidik KPK. Sebelum kembali ke institusi awal di Polri, kata Johan, penyidik sama sekali tidak tersurat dan tersirat mengungkapkan kalimat yang menjelek-jelekan KPK, atau diperlakukan tidak adil oleh KPK.
JAKARTA - Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Johan Budi SP menampik adanya perlakuan yang berbeda di antara para penyidik. Menurutnya,
BERITA TERKAIT
- 3 Orang Hilang dalam Bencana di Deli Serdang Sumut
- CPNS dan PPPK Daerah Ini Terima SK, Selamat ya
- Komnas HAM Klarifikasi Polda Jateng soal Kasus Polisi Tembak Mati Siswa SMK
- PW GPII Gelar Aksi Demonstrasi, Begini Tuntutannya
- Makam Siswa SMK yang Tewas Ditembak Polisi Sudah Digali
- Soal Ojol Tak Diberi Subsidi BBM, Menteri Bahli Merespons Begini