KPK Telah Tetapkan Tersangka dari Kasus Dugaan Korupsi yang Menyeret eks Gubernur Kaltim, Siapa?

KPK Telah Tetapkan Tersangka dari Kasus Dugaan Korupsi yang Menyeret eks Gubernur Kaltim, Siapa?
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan pihak-pihak sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi yang menyeret mantan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Awang Faroek Ishak (AFI). FOTO: Ilustrasi: arsip JPNN.com/Ricardo

Ketua Sementara KPK Nawawi Pomolango mengungkapkan kasus dugaan korupsi yang menyeret mantan Gubernur Kaltim Awang Faroek Ishak (AFI) tengah dalam proses penyidikan. Namun, Nawawi enggan mengungkapkan rinci kasus yang menyeret Awang Faroek tersebut.

"Sudah dalam proses penyidikan itu," ujar Nawawi di Royal Kuningan Hotel, Jakarta, Selasa (24/9).

Pimpinan KPK berlatar belakang hakim itu menyebut kasus dugaan korupsi yang menyeret Awang Faroek merupakan kasus baru. Namun, Nawawi tidak menjelaskan rinci kasus tersebut.

"Baru kasus itu baru kami tangani," tutur Nawawi. (tan/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


KPK juga belum bisa membeberkan secara rinci pengusutan kasus dugaan korupsi yang menyeret eks Gubernur Kaltim.


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News