KPK Telusuri Aliran Uang Panas Choel Mallarangeng di Kasus Hambalang

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mengusut aliran dana dugaan korupsi proyek P3SON Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Termasuk aliran dana yang diterima tersangka Andi Zulkarnain Mallarangeng alias Choel, adik mantan Menpora Andi Alifian Mallarangeng.
"Ya pasti akan ditanyakan seluruhnya kemudian uangnya diberikan siapa," kata Ketua KPK Agus Rahardjo, Sabtu (3/12).
KPK juga akan mengembangkan kasus ini. Tidak hanya sampai pada Choel yang saat ini merupakan tersangka terakhir proyek Hambalang.
"Ikuti perkembangan yang ditemukan penyidik," tegasnya.
Menurut dia, siapa saja yang berhubungan dengan Choel akan diselidiki. Hal itu untuk mengikuti dugaan aliran uang.
"Terus uang itu kemudian mengalir ke mana aja," katanya.
Choel ditetapkan sebagai tersangka Desember 2016 atau setahun yang lalu.
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mengusut aliran dana dugaan korupsi proyek P3SON Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Termasuk aliran
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung
- Terungkap! Ade Bhakti Satu-satunya Camat yang Menyuap Mbak Ita