KPK Terus Telusuri Kasus Hadi Purnomo
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan terus melakukan pemeriksaan terkait kasus yang menjerat Direktur Jenderal Pajak Hadi Poernomo. Dalam waktu dekat KPK akan memeriksa petinggi maupun pemilik PT Bank Central Asia (BCA).
"Iya (pasti diperiksa)," kata Wakil Ketua KPK Adnan Pandu Praja di KPK, Jakarta, Selasa (19/8).
Meski demikian, Adnan belum mau menjelaskan secara detil langkah apa yang akan dilakukan pihaknya terkait kasus dugaan korupsi terkait permohonan keberatan pajak yang diajukan BCA "Belum tahu saya," ujarnya.
Seperti diketahui, KPK menetapkan Hadi sebagai tersangka kasus dugaan korupsi terkait permohonan keberatan pajak yang diajukan BCA. Ia disangka melanggar Pasal 2 ayat (1) dan atau Pasal 3 Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.
Hadi disebut menyalahgunakan wewenang dalam menerima seluruh keberatan wajib pajak atas Surat Ketetapan Pajak Nihil PT Bank BCA tahun 1999. (gil/jpnn)
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan terus melakukan pemeriksaan terkait kasus yang menjerat Direktur Jenderal Pajak Hadi Poernomo.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Menhut Raja Juli Antoni Gandeng PGI, Kolaborasi Kelola dan Jaga Hutan Indonesia
- Penebangan Pohon di Menteng Diduga Tanpa Izin Dinas Pertamanan
- Tanoto Foundation & Bappenas Berkolaborasi Meningkatkan Kompetensi Pegawai Pemda
- Bea Cukai & Polda Sumut Temukan 30 Kg Sabu-sabu di Sampan Nelayan, Begini Kronologinya
- Mantan Menkominfo Budi Arie Adukan Tempo ke Dewan Pers