KPK Tunggu Daftar Rekanan KPU
Jumat, 31 Juli 2009 – 23:04 WIB

KPK Tunggu Daftar Rekanan KPU
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih terus mendalami dugaan korupsi pada pengadaan system informasi dan teknologi (IT) di Komisi Pemilihan Umum. Hanya saja, KPK belum bisa bertindak lebih jauh lantaran masih harus menunggu daftar rekanan KPU dari Sekretariat Jendral KPU.
Wakil Ketua KPK, Haryono Umar, menyatakan bahwa pihaknya belum menerima daftar rekanan KPU. "Hingga saat ini Sekjen (KPU) belum menyerahkan nama-nama rekanan ke kami," ujar Haryono di KPK, Jumat (31/7).
Dalam dugaan korupsi pengadaan IT di KPU tersebut, Ketua non aktif KPK Antasari Azhar pernah menyatakan bahwa KPK akan mendalaminya jika memang ada indikasi kuat.
Seperti diketahui, IT yang digunakan KPU ternyata bermasalah. IT yang menggunakan sistem Intelligent Character Recognition (ICR) itu ternyata tidak berfungsi optimal saat digunakan untuk rekapitulasi hasil pemilu legislatif.
JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih terus mendalami dugaan korupsi pada pengadaan system informasi dan teknologi (IT) di Komisi
BERITA TERKAIT
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa