KPR BTN Merdeka Hadir di IPEX 2022, Banjir Promo

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) kembali menggelar pameran perumahan terbesar di Indonesia, yakni Indonesia Properti Expo (IPEX) 2022 bertema KPR BTN Merdeka.
Ajang IPEX 2022 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan ini akan berlangsung mulai 13-21 Agustus 2022.
Direktur Utama BTN Haru Koesmahargyo mengatakan, permintaan rumah terus ada dan jumlahnya cukup besar terlihat dari kesenjangan akan permintaan dan kemampuan dalam penyediaan rumah bagi masyarakat.
Indonesia Property Expo (IPEX) 2022 ini merupakan salah satu sarana untuk menjawab kebutuhan tersebut.
Dia menjelaskan, IPEX 2022 kali ini sangat istimewa karena selain untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77, juga dalam memeriahkan Hari Perumahan Nasional (Hapernas) 2022, yang mengusung tema Hunian Layak dan Terjangkau untuk Semua.
“IPEX 2022 kali ini kami mengusung tema KPR BTN Merdeka, yang memiliki makna setiap masyarakat berhak memiliki hunian yang layak,” ujar Haru dalam Pembukaan IPEX 2022 di JCC, Senayan, Jakarta, Sabtu (13/8).
Menurut Haru, IPEX 2022 KPR BTN Merdeka diikuti oleh 55 pengembang dan menargetkan potensi izin prinsip kredit pemilikan rumah (KPR) sekitar Rp 2,5 triliun.
Turut bergabung 11 pengembang subsidi, 44 pengembang nonsubsidi, dan 7 peserta dari penyedia pendukung perumahan dan pengembang non asosiasi.
IPEX 2022 kali ini mengusung tema KPR BTN Merdeka, yang memiliki makna setiap masyarakat berhak memiliki hunian yang layak.
- Layanan Bale Korpora by BTN Bakal Segera Diluncurkan
- Dukung PPN DTP, CitraGarden City Hadirkan Hunian Konsep Mediterania
- BTN Gelar Mudik Gratis untuk Ratusan Peserta, Cek Syaratnya di Sini!
- Perayaan Keindahan Seni Kriya, Visi Yuni Jie untuk Hunian Kasual dan Elegan di Savyavasa
- Perluas Ekspansi di Jabar, BTN Relokasi Kantor Wilayah di Bandung
- BTN Tingkatkan Pembentukan CKPN untuk Mengantisipasi Tekanan Global