KPU Cilegon Patok Target Tinggi, Ini Datanya

jpnn.com - CILEGON – KPU Cilegon mematok target tinggi terkait partisipasi pemiih dalam Pilkada nanti. Dari 295.445 pemilih, KPU Cilegon menargetkan bisa meraih 77,25 persen partisipan.
Target itu sebenarnya sudah termasuk sangat tinggi. Pasalnya, Pilkada nanti hanya diikuti dua pasangan calon. Selain itu, warga juga sudah mulai menunjukkan sikap apatis terhadap politik.
Ketua Divisi Sosialisasi KPU Provinsi Banten Enan Nadia mengatakan, target itu ditetapkan secara nasional oleh KPU Pusat. Dia yakin target itu bisa tercapai di Kota Cilegon.
“Target ini sudah mengalami peningkatan sekitar tujuh persen,” kata Enan saat ditemui di sela-sela kegiatan jalan sehat bersama warga di halaman kantor Walikota, Sabtu (3/10).
Dia berharap tingkat partisipasi pemilih yang sudah ditargetkan bisa direalisasikan KPU daerah. Dia pun meminta KPU kota/kabupaten untuk melakukan sosialisasi secara masif. “Mau tidak mau harus dilakukan sosialisasi secara intensif dan digenjot agar target partisipasi pemilih bisa tercapai,” jelasnya. (mg08/jos/jpnn)
CILEGON – KPU Cilegon mematok target tinggi terkait partisipasi pemiih dalam Pilkada nanti. Dari 295.445 pemilih, KPU Cilegon menargetkan bisa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tak Incar Jabatan, ART: Saya Cukup Jadi Adik Seorang Anwar Hafid
- Pemenuhan Hak Pekerja Sritex Berproses, DPR Belum Perlu Bentuk Pansus
- RUU PSK, Muslim Ayub Nilai LPSK Harus Hadir di Daerah Rawan Seperti Aceh dan Papua
- Rapat di DPR, Imparsial Kecam Pengangkatan Mayor Teddy Jadi Seskab
- Gubernur Sulteng Anwar Hafid Minta OPD Gerak Cepat
- Melchias Mekeng DPR: Pupuk Bersubsidi Harus Dijual Langsung di Desa