KPU di Daerah Kepulauan Minta Tambahan Anggaran Distribusi

jpnn.com - JAKARTA – Sejumlah Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) meminta tambahan anggaran untuk pendistribusian logistik Pemilu 2014. Permintaan tambahan anggaran diajukan dengan alasan besarnya ongkos kirim logistik pemilu lantaran kondisi alam yang ada.
Komisioner KPU, Arief Budiman mengungkapkan, beberapa KPUD mengajukan anggaran tambahan saat acara konsolidasi nasional penyelenggara pemilu yang digelar di Jakarta pada 4-6 Februari. “Daerah yang minta tambahan anggaran biasanya daerah yang ada kepulauan dan pegunungannya,” ujarnya di gedung KPU, Jakarta, Kamis (6/2).
Arief memerkirakan sejumlah tambahan anggaran diminta karena sulitnya proses pendistribusian. Saking sulitnya, lanjutnya, proses pendistribusian beberapa logistik yang harusnya telah selesai dikerjakan belum terlaksana. Misalnya untuk kawasan di Provinsi Maluku.
“Ada beberapa wilayah kepulauan yang belum bisa didistribusikan logistiknya karena ombak tinggi. Sedangkan pelayaran cuma sekali sebulan. Kalau nanti pada pertengahan Maret belum bisa dikirimkan, maka harus cari jalan keluar,” katanya.
Menurut Arief, KPU nantinya akan mencoba mengkomunikasikan masalah itu dengan pemerintah daerah. Selain itu, proses pendistribusian juga bisa melibatkan TNI dan Polri.
“Apabila jadwal transportasi reguler tidak bisa digunakan, maka minta bantuan TNI/Polri. Tugas utama menyelenggarakan pemilu adalah KPU sampai struktur di bawahnya. Apabila kami nggak mampu, maka kami bisa dibantu pemerintah daerah berdasarkan permintaan KPU. Jadi kita kerjakan dulu, kalau nggak bisa baru minta bantuan,” katanya.(gir/jpnn)
JAKARTA – Sejumlah Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) meminta tambahan anggaran untuk pendistribusian logistik Pemilu 2014. Permintaan tambahan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo