KPU DKI Siap Hadapi Panggilan Polisi

Terkait Laporan Tentang Kejanggalan DPT

KPU DKI Siap Hadapi Panggilan Polisi
KPU DKI Siap Hadapi Panggilan Polisi
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta mengaku siap dipanggil Polda Metro Jaya terkait laporan tentang kejanggalan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilukada DKI yang diadukan empat tim sukses pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur.

"Sebagai warga negara atau lembaga, kita siap dipanggil," ujar Ketua Pokja Pendataan Pemilih KPU DKI, Aminullah kepada wartawan di kantornya, Selasa (19/6).

KPU DKI, kata dia, akan segera membentuk tim advokasi hukum. "Secara resmi belum menunjuk tim advokasi. Tapi, kami akan melibatkan tim advokasi hukum. Kita akan bicara berdasarkan bukti dan fakta," tambahnya.

Aminullah juga mengatakan, KPU DKI menghargai keputusan empat tim sukses pasangan cagub yang memilih lapor ke polisi. Hanya saja, KPU DKI belum melihat isi laporannya. "Tapi, kita belum lihat materinya seperti apa," pungkasnya.

JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta mengaku siap dipanggil Polda Metro Jaya terkait laporan tentang kejanggalan Daftar Pemilih Tetap

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News